Kamis, 18 November 2010

KEWIRAUSAHA (Berorientasi pada Tindakan)

Tujuan Pengajaran
1. Mempelajari salah satu karakter yang perlu dikembangkan sebagai calon wirausahawan yaitu senantiasa berorientasi pada tindakan
2. Memahami tindakan dan sikap yang perlu dimiliki untuk dapat menjadi pribadi yang berorientasi pada tindakan
8th Habits of Highly Effective People (Stephen Covey)
1. Proaktif
2. Bermula dari Ujung Pemikiran (end of mind)
3. Dahulukan Hal yang Utama
4. Berfikir Menang – Menang  (win – win )
5. Memahami Untuk Dipahami
6. Sinergi
7. Menajamkan Ketahanan, Fleksibilitas dan Kekuatan
8. Menemukan Keunikan dan Membantu Orang Lain Menemukannya 
Proaktif
- Mengambil inisiatif untuk bertindak, bukan menunggu atau berwacana
- Mengambil tindakan sebelum sebuah kejadian yang tidak dikehendaki muncul : Terlatih di lapangan ‡ memiliki intuisi
Bermula Dari Ujung Pemikiran
- Tidak Sekedar Tujuan, tetapi Tujuan Yang Benar
- Agar Mencapai Tujuan Yang Benar: Tuliskan misi pribadi hidup Anda yang menggambarkan tujuan dan citra diri
- Misi pribadi ditemukan melalui serangkaian tindakan atau kejadian-kejadian pahit sehingga membentuk kebajikan dan filosofi hidup
Kebajikan dapat diperoleh melalui tahapan berikut:












Penginderaan Manusia Tingkat 1
- Mulai dari bayi:   melalui stimulus temperatur (panas/hangat-dingin)
- Gerakan-gerakan
- Konsep
- Bahasa Tubuh 
Penginderaan Manusia Tingkat 2 & 3
Agar Mempunyai Intuisi ‡ Matangkan Panca Indera Dengan Pengalaman
1. Maksimalisasi/Optimalisasi Penginderaan Dengan Pengalaman Lapangan
2. Sinkronisasi Pikiran
3. Indera Ke-enam Diaktifkan
4. Action/Movement
Penginderaan Manusia Tingkat 4
• Merupakan Tahap Tertinggi, Tahap Penerapan Pengetahuan Dengan Kebijakan...
• Kebijakan Membuat Kepemimpinan Seseorang Lebih Dari Sekedar Pemimpin Biasa ‡ Magnet yang berisi: Visi, Hope dan Inspirasi
Hidup Dengan Kejelasan Tujuan
1. Untuk menjadi sesorang yang berorientasi pada tujuan, maka lakukanlah dalam hidup Anda langkah-langkah sebagai berikut:
- Tetapkan tujuan akhir (misalnya: Hidup yang bahagia, sehat, terjamin secara ekonomi dan sejahtera);
- Tentukan langkah-langkah kecil untuk mencapai tujuan tersebut (misalnya: Menyelesaikan studi,  bekerja selama 5 tahun, lalu membuka usaha); -
- Perhatikan setiap kemajuan yang sudah dicapai (misalnya: Melakukan evaluasi, lalu berevolusi, pindah usaha, merekrut manajer, memperbaiki proses produksi);
- Saat dapat mencapai goal, rayakanlah bersama karyawan dan keluarga; dan
- Pikirkan tujuan-tujuan baru yang lebih menantang (eHow, 2009).
Dahulukan Hal Yang Utama
Jadikanlah kebiasaan ini berkaitan dengan sikap yang mengedepankan prioritas
Bisa membedakan antara Urgent dan Penting :
URGENT : situasi yang mendesak
PENTING :  membutuhkan perhatian yang besar

Tidak ada komentar: